Sabtu, 28 Juli 2012

Pengalamanku


Asslamualaikum Wr. Wb.

Bismillahirrahmaanirrahim Alhamdulillahi rabbil alamin Ashaduallah illa ha ilallah wa ashadu anna muhammadan abduhu wa rosuluh la nabiya ba’da.

Puji syukur kita panjatkan kehadirat allah SWT yang mana pada hari ini kita masih diberikan sehat iman dan islam dan tidak lupa kita sampaikan shalawat serta salam ke nabi kita Muhammad SAW yang manan telah memberikan contoh teladan bagi kita semua.

Pada kesempatan pertama kali ini saya ingin bercerita tentang pengalaman saya yang hampir menjadi anggota salah satu aliran yang mengatasnamakan islam, kalau ditanya tentang pengetahuan islam, pengetahuan saya sangat sedikit sebab latar belakang pendidikan saya adalah pendidikan umum seperti SD, SMP, SMA, jadi yang saya tahu hanya tentang solat, puasa, zakat yaa ibadah2 ritual, jadi bila ada sesuatu ilmu islam yang terasa asing bagi saya bukan tidak mungkin itu akan mudah saya terima.




Jumat, 11 Mei 2012

Analisis Undang – Undang ITE


Menurut saya, UU ITE ini kurang adanya sosialisasi kepada masyarakat, ini sangat merugikan masyarakat itu sendiri karena bila mereka melakukan sesuatu hal yang berhubungan dengan teknologi informasi tetapi apa yang dilakukannya itu ternyata bertentangan ataupun melanggar dengan UU ITE tersebut, masyarakat mau tidak mau harus menerima sanksi yang didapat ini adalah tindakan yang tidak adil bagi masyrakat.

UU ITE ini juga sangat membatasi hak kebebasan berekspresi, mengeluarkan pendapat dan dapat menghambat kreativitas masyarakat dalam bermain internet, terutama pada pasal 27 ayat (1), Pasal 27 ayat (3), Pasal 28 ayat (2), dan Pasal 31 ayat (3) ini sangat bertentangan pada UUD 1945 pasal 28 tentang kebebasan berpendapat.

Analisis Kode Etik Kedokteran


Etik kedokteran sudah sewajarnya diterapkan pada proses kegiatan kedokteran yang dilandasi oleh norma – norma etik yang mengatur hubungan manusia umumnya di Indonesia kita mengenal Pancasila dan Undang – Undang Dasar 1945.

Dalam bekerja, seorang dokter harus ikhlas. Karena kesembuhan pasiennya bukan semata-mata hasil jerih payahnya, namun juga ada kehendak Tuhan. Dokter hanyalah perantara, semua takdir yang dialami pasien apakah pasien akan sembuh dan sehat kembali itu semua datangnya dari jadi dokter tidak boleh merasa dirinya jumawa karen atelah berhasil menyembuhkan orang, hal ini terkait pada pasal 4.

Selain memiliki pengetahuan tentang ilmu kedokteran, seorang dokter harus memiliki tingkat agama yang kuat karena ini dapat digunakan seorang dokter bila menghadapi suatu permasalahan, seorang dokter bisa menilai permasalahan tersebut dengan pemahaman agama terlebih dahulu sebelum melakukan tindakan pemecahan dengan ilmu kedokterannya.

Analisis Kode etik Jurnalistik


Kode etik Jurnalistik sebagai peraturan dewan pers menurut saya kurang dalam menegakkannya dan pemberlakuannya didalam kegiatan jurnalistik karena bila melihat pada pasal 1 wartawan Indonesia harus bersikap independen, berimbang dan tidak beritikad buruk  dalam pengambilan sebuah berita namun kenyataannya sekarang pemilik media - media cetak ataupun media elektronik dimiliki oleh orang- orang yang mempunyai jabatan di dalam organisasi maupun partai bukan tidak mungkin media - media yang dimiliki orang - orang tersebut bisa saling menjatuhkan satu sama lain ataupun membesarkan - besarkan kebaikan kelompoknya, menyembunyikan aib kelompoknya sebaliknya, menyembunikan kebaikan kelompok lain dan membesar-besarkan aib kelompok lain, masalah ini yang banyak terjadi dalam proses kejurnalistikan kita yang tidak adanya tidakan yang tegas.

Keamanan Sistem Informasi


Pembicaraan tentang keamanan system, maka kita akan berbicara 2 masalah utama yaitu :
  1. Threats (Ancaman) atas sistem dan
  2. Vulnerability (Kelemahan) atas sistem

Masalah tersebut pada gilirannya berdampak kepada 6 hal yang utama dalam sistem informasi yaitu :
ü  Efektifitas
ü  Efisiensi
ü  Kerahasiaan
ü  Integritas
ü  Keberadaan (availability)
ü  Kepatuhan (compliance)
ü  Keandalan (reliability)

Senin, 30 April 2012

Ballada Aku Punya Negeri

                                                      Ballada Aku Punya Negeri
 
                     Ballada jutaan orang mati sepi tanpa ada yang benar-benar perduli
                                       Busung lapar, ibu mencekik anaknya sendiri
                                         Rakyat tak kunjung bangun dari tidurnya
                                                         Korupsi, tiada tara
                                  Sampai kiamat nanti hanya TUHAN yang mengerti
                 Bagaimana mungkin pernah ada kehidupan yang sedemikian tanpa nurani
                                                         Belanda menjajah
                                                            Orla menindas
                                                          Orba menganiaya
                                                    Orde Reformasi menyiksa

Rabu, 18 April 2012

Dunia yg butuh Indonesia!

Cerita mahasiswa Indonesia di Ausie. Nyata……

Suatu pagi, kami menjemput seseorang klien di bandara. Orang itu sudah tua, kisaran 60 tahun. Si Bapak adalah pengusaha asal Singapura, dengan logat bicara gaya melayu & english, beliau menceritakan pengalaman-2 hidupnya kepada kami yang masih muda. Beliau berkata, “Ur country is so rich!” Ah biasa banget denger kata-2 itu.Tetapi tunggu dulu. “Indo…nesia doesn’t need the world, but the world needs Indonesia”, lanjutnya. “Everything can be found here in Indonesia, U don’t need the world”. “Mudah saja, Indonesia paru-2 dunia. Tebang saja hutan di Kalimantan, dunia pasti kiamat. Dunia yang butuh Indonesia!”.

Singapura is nothing, we can’t be rich without Indonesia. 500.000 org Indonesia berlibur ke Singapura tiap bulan. Dapat terbayang uang yang masuk ke kami, apartemen-2 terbaru kami yang beli orang-2 Indonesia, tidak peduli harga selangit, laku keras. Lihatlah RS kami, orang Indonesia semua yang berobat. Terus, kalian tahu bagaimana kalapnya pemerintah kami ketika asap hutan Indonesia masuk? Ya, bener-2 panik.